Pengukuran Pemetaan SKL Ujian Nasional UN SMP IPA

Pemetaan SKL Ujian Nasional SMP Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)

Download Lebih Mudah dan Lebih rapi udah siap cetak, Download Aplikasi Klik Disini

Daftar Link tentang Pembahasan SKL UN SMP sebagai berikut :

 

Download di Aplikasi Lebih Mudah

Modul untuk Bimbel / Materi Belajar Sekolah TK SD SMP SMA lebih lengkap dan lebih mudah di Aplikasi Produk Aqila Klik Disini untuk Download

 

Download Materi Lengkapnya di aplikasi Go Private

Materi Belajar dalam bentuk Word http://belajar.bimbelaqila.com/

Pengukuran Pemetaan SKL Ujian Nasional UN SMP IPA


——————————————————–
Pengukuran
——————————————————–
Besaran Panjang
Panjang didefinisikan sebagai jarak antara dua titik. Satuan panjang menurut sistem Satuan lnternasional (SI) adalah meter.


Lidi pendek dan lidi panjang yang digunakan untuk mengukur panjang menimbulkan hasil
pengukuran yang berbeda. Oleh karena itu ditetapkan satuan standar yang berlaku secara umum.


Penetapan satu meter standar adalah :
1. Satu sepersepuluh juta dari panjang seperempat lingkaran bumi (ditetapkan pada akhir abad ke-18 di kota Paris, Perancis).


2. Jarak antara dua goresan pada batang platina iridium yang bersuhu 0°C, disimpan di kota
Sevres, Perancis.


3. Jarak yang sama dengan 1.650.763,73 kali panjang gelombang sinar jingga yang dipancarkan oleh atom-atom gas kripton 86 di dalam ruang hampa pada suatu lucutan listrik (ditetapkan tahun 1960).


4. Panjang jarak yang ditempuh cahaya dalam vakum 1/299.792.458 sekon.


Satuan panjang Iainnya yang diturunkan ke meter adalah :
1. milimeter(mm) = 0,001 m = 10-3 m
2. sentimeter (cm) = 0,01 m = 10-2 m
3. desimeter (dm) = 0,1 m = 10-1 m
4. dekameter (dam) = 10 m = 101 m
5. hektometer (hm) = 100 m = 102 m
6. kilometer (km) = 1000 m = 1O3 m
7. mikrometer (mm) = 0,000001 m = 10-6 m


Alat ukur panjang yang digunakan:
1. Mistar atau penggaris (ketelitiannya 0,1 cm atau 1 mm)
2. Meteran gulung/meteran kelas (ketelitiannya 1 cm)
3. Jangka sorong (ketelitiannya 0,1 mm)
4. Mikrometei sekrup (ketelitiannya 0,01 mm)


Besaran dibagi menjadi dua yaitu besaran pokok dan besaran turunan
1. Besaran Pokok adalah besaran yang satuannya didefinisikan terlebih dahulu dan tidak dapat dijabarkan dari besaran lain.
Besaran pokok hanya ada 7 selain ke tujuh besaran pokok di bawah ini berarti besaran turunan



2. Besaran Turunan 
Adalah besaran yang satuannya diturunkan dari besaran pokok.
Atau dengan kata lain selain 8 besaran pokok di atas.

Latihan Soal
——————————————————————–
1. Perhatikan gambar berikut :

 
Panjang potongan lidi tersebut adalah …
a. 27,5 cm              c. 10,5 cm
b. 27 cm              d. 5,5 cm


2. Hasil pengukuran dari jangka sorong berikut adalah … cm.
 
a. 5,4 c. 4,35
b. 5,1 d. 4,33


3. Untuk mengukur volume sebuah benda yang tidak berarturan, dilakukan dengan mencelupkannya ke dalam gelas ukur yang berisi air. Ternyata volume air dalam gelas ukur tersebut naik menjadi 75 ml. Bila volume awal gelas ukur menunjukkan skala 40 ml, maka volume benda tersebut adalah ….
a. 35 ml
b. 40 ml
c. 75 ml
d. 115 ml


4. Suhu badan seseorang 35ºC. Apabila diukur dengan termometer Fahrenheit menunjukkan angka …º F.
a. 32 c. 95
b. 67 d. 243


5. Perhatikan pernyataan berikut:
1. bersifat tetap
2. tidak mudah diproduksi kembali
3. berlaku secara internasional
4. bahan bakunya sukar didapat
Dua syarat yang harus dipenuhi satuan yang baik ditunjukkan oleh nomor .…
a. 1 dan 3 c. 2 dan 3
b. 1 dan 2 d. 3 dan 4


6. Perhatikan pernyataan berikut ini !
1. dapat mengukur kedalaman suatu benda
2. mempunyai ketelitian sampai 0,1 mm
3. dapat mengukur ketebalan kertas
4. dapat mengukur volume benda tidak teratur
5. dapat mengukur volume benda teratur
6. dapat mengukur volume zat zat cair
Pernyataan yang benar mengenai fungsi jangka sorong adalah …
a. 1, 2, 3, 4, 5
b. 1, 2, 3, 5
c. 1, 3, 4, 5
d, 2, 3, 4, 6


7. Perhatikan gambar stopwatch di bawah ini!

Siswa sedang melakukan percobaan laju reaksi menggunakan stopwatch seperti gambar di atas, lama waktu yang digunakan siswa untuk melakukan percobaan adalah ….
A. 20 menit 57 sekon
B. 20 menit 37 sekon
C. 20 menit 17 sekon
D. 20 menit 20 sekon
8.  Alat ukur panjang yang digunakan untuk mengukur garis tengah bagian luar tabung adalah ….
a. mistar
b. jangka sorong
c. rol meter
d. mikrometer sekrup
9. Perhatikan tabel di bawah ini ….
No Nama Besaran Satuan
1 Panjang Meter
2 Massa Kilogram 
3 Volume m3
4 Suhu oC
5 Intensitas cahaya Candela 
Dari tabel di atas yang termasuk besaran pokok dan satuannya yang benar menurut SI adalah nomor ….
a. 1, 2, dan 3
b. 2, 3, dan 5
c. 1, 2, dan 5
d. 2, 4, dan 5


10. Perhatikan data berikut:
1. meter 4. suhu
2. kelvin 5. waktu
3. massa 6. sekon
Berdasarkan data tersebut, yang termasuk satuan adalah ….
a. 1,2,4 c. 2,4,5
b. 1,2,6 d. 3,4,5


11. Berikut ini merupakan besaran pokok dengan satuannya dalam SI adalah ….
a. berat – kg, panjang – meter
b. kuat arus – ampere, waktu – sekon
c. jumlah zat – mole, massa – gram
d. waktu – jam, kecepatan – meter/sekon


12. Berikut ini yang termasuk besaran-besaran turunan adalah ….
a. panjang, gaya, waktu
b. massa jenis, gaya, volume
c. gaya, usaha, massa
d. kecepatan, panjang, waktu


13. Massa 1 kilogram setara dengan ….
a. massa 1 liter air murni pada suhu 1º C
b. massa 1 liter air murni pada suhu 4º C
c. massa 4 liter air murni pada suhu 1º C
d. massa 4 liter air murni pada suhu 4º C


14. Berikut ini merupakan satuan besaran volume :
(1) m3
(2) ml
(3) cc
(4) are
Satuan-satuan yang benar adalah….
a. 1, 2 dan 3 saja
b. 1 dan 3 saja
c. 2 dan 4 saja
d. 4 saja


15. Berikut merupakan satuan besaran volume, yaitu ….
a. m2 
b. ms-1
c. kgms-2
d. m3


16. 2 m3  setara dengan….
a. 200 dm3                              c. 2.000.000 cm3
b. 2.000 cm3                        d. 200.000 cm3


17. Volume satu liter air sama dengan
a. 1 cc                            c.  dm3
b. 1 cm3                                      d. 1 dm3


18. Satuan untuk besaran turunan massa jenis adalah….
a. Kg b. M3
b. mL d. Kg/m3


19. Suatu benda P ditimbang dengan menggunakan timbangan seperti gambar berikut !
 
Dari hasil penimbangan tersebut, besar massa benda P adalah…
a. 511 g              c. 1.550 g
b.    610 g              d. 1.560 g


20.        Perhatikan gambar berikut ini.
 
Hasil pengukuran yang tepat berdasarkan gambar tersebut adalah…
a.  0,35 cm        c. 3,27 cm
b.  2, 57 cm        d. 5,70 cm
21. Agar tidak terjadi kesalahan dalam pengukuran panjang suatu benda, maka yang harus kita lakukan adalah  . . .
A. Memposisikan mata kita ke arah samping terhadap alat ukur.
B. Memperhatikan titik nol alat ukur.
C. Meletakkan ujung nol alat ukur agar berhimpitan dengan ujung benda yang iukur.
D. Saat membaca hasil pengukuran, mata harus tegak lurus dengan skala yang alat ukur.


22. Hasil pengukuran massa benda menggunakan neraca Ohauss diatas adalah  . . . .
 
A. 97,5 g
B. 207,5 g
C. 297,5 g
D. 307,5g


23. Perhatikan gambar!
 
Volume batu tersebut sebesar ….
a. 10 ml
b. 20 ml
c. 30 ml
d. 40 ml


24. Perhatikan gambar!
 
Gambar di atas menunjukkan pengukuran volume suatu benda yang bentuknya tidak teratur. Volume benda tersebut sebesar ….
a. 10 ml
b. 30 ml
c. 50 ml
d. 60 ml


Essay
——————————————————————-
1. Apakah kelebihan jangka sorong dibanding dengan alat pengukur panjang lainnya?


2.    Seorang siswa akan mengukur jarak dari rumah ke sekolahnya dengan melakukan pengukuran langsung, yaitu mengukur jalan yang menghubungkan kedua tempat tersebut dengan menggunakan suatu alat ukur. Coba kamu pikirkan, alat ukur apakah yang paling tepat untuk digunakan dalam pengukuran tersebut? Besaran dan satuan apa saja yang terlibat?


3.    Sebuah bak penampung air akan diisi air. Kamu disuruh mengisinya dengan menggunakan sebuah ember yang dapat menampung air 0,25 m3. Jika sisi-sisi bak yang akan diisi air memiliki ukuran panjang 3 m, lebar 2 m, dan tingginya 1 m, berapa kali kamu harus mengisi embermu dengan air supaya bak tersebut penuh?


4.      Apa yang akan kamu lakukan untuk mengukur jari-jari sebuah bola tanpa merusak bola?


5. Pilihlah satuan panjang yang tepat untuk menyatakan hasil pengukuran benda-benda di bawah ini.
a. Tebal kertas
b. Lebar ruangan kelas
c. Jarak antara dua kota
d. Jarak antara Bumi dan Pluto




Download Materi Lengkapnya di aplikasi Go Private

Materi Belajar dalam bentuk Word http://belajar.bimbelaqila.com/


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

This blog is kept spam free by WP-SpamFree.