Soal Gejala Alam dan Mikroskop
1. Dengan menggunakan mikroskop, kita dapat mengamati benda yang berukuran sangat kecil, karena ….
a kaca objek dapat memperbesar penampakan benda
b. lensa mikroskop dapat memperbesar penampakan benda
c. meja mikroskop dapat menerima cahaya ke lensa mikroskop
d. cermin memantulkan cahaya ke objek yang diamati
2. Tempat menyimpan objek yang akan diamati pada mikroskop adalah ….
a. lensa okuler
b. meja mikroskop
c. lensa objektif
d. revolver
3. Untuk memperoleh penampakan objek secara cepat maka bagian mikroskop yang diputar adalah ….
a. tombol pengatur fokus kasar
b. tombol pengatur fokus halus
c. diafragma yang berlubang besar
d. diafragma yang berlubang kecil
4. Lensa mikroskop yang menghadap ke mata pengamat adalah ….
a. lensa objektif
b. lensa okuler
c. lensa cembung
d. lensa cekung
5. Preparat yang akan diamati diletakkan pada mikroskop pada bagian ….
a. Lengan mikroskop
b. Kaki mikroskop
c. Meja mikroskop
d. Tabung mikroskop
6. Setelah preparat terletak pada tempat yang tepat pada bagian mikroskop, maka ….
a. putar-putar cermin
b. putar-putar diafragma
c. jepit meja objek
d. jepit preparatnya
7. Untuk mengatur fokus lensa mikroskop agar preparat terlihat dengan jelas, maka ….
a. memutar-mutar revolver pada mikroskop
b. memutar-mutar diafragma mikroskop
c. memutarkan pemutar naik turunnya tabung mikroskop
d. memutarkan pemutar cermin cekung mikroskop
8. Cara membawa mikroskop yang benar adalah ….
a. dengan dua tangan yang kedua-duanya memegang pada kaki mikroskop
b. dengan dua tangan yang kedua-duanya memegang pada lengan mikroskop
c. dengan satu tangan di lengan mikroskop dan satu tangan lagi di kakinya
d. dengan satu tangan yang diletakkan di meja dan lengan mikroskop
9. Untuk melihat perbesaran yang kuat dari mikroskop, dengan cara mengganti lensa objektif perbesaran lemah dengan lensa objektif perbesaran kuat. Maka bagian yang mengganti lensa objektif itu adalah ….
a. meja objek
b. revolver
c. tombol pengatur fokus
d. diafragma
10. Mikroskop diletakkan di atas meja yang datar, dengan keadaan …
a. bagian lengan tepat berada di depan kita
b. bagian lengan tepat berada di samping kita
c. bagian kaki tepat berada di depan kita
d. bagian kaki tepat berada di samping kita
11. Lapangan pandang sebuah mikroskop 16 mm, lensa objektif yang digunakan 40 x dan 10 x, sedangkan preparatnya diperkirakan ¼ kali lapangan pandang. Maka besarnya objek pada preparat itu adalah ….
a. 16.000 mikron
b. 4.000 mikron
c. 2.000 mikron
d. 1.000 mikron
12. Agar preparat yang sedang dibuat akan tampak jelas, maka preparat yang ada di kaca objek itu perlu ….
a. diperbesar bentuknya
b. ditetesi pewarna
c. ditutup dengan kaca penutup
d. dikeringkan dengan kertas tisu
13. Setelah spesimen terletak di kaca objek, kemudian ditetesi dengan yodium. Yodium dalam hal ini berfungsi untuk ….
a. mewarnai preparat sehingga membesar
b. mewarnai preparat sehingga akan tampak jelas
c. mewarnai sel sehingga inti sel lebih mudah diamati
d. mewarnai sel sehingga inti sel akan mudah bergerak
14. Untuk melakukan pembedahan diperlukan alat-alat, seperti ….
a. gunting, pisau, pinset, dan baki yang berisi lilin
b. mikroskop, gunting, pinset, dan baki yang berisi lilin
c. kater, gunting, pinset, dan mikroskop
d. kater, paku payung, jarum dan benang, zat kimia
15. Bahan yang berbahaya dan yang dapat menimbulkan penyakit di antaranya ….
a. asam klorida, oksigen, dan air suling
b. air suling, aqudes, dan oksigen
c. formalin, asam klorida, dan karbon monoksida
d. formalin, aquades, dan air suling
16. Lensa yang dekat dengan mata pengamat pada mikroskop disebut lensa … .
a. objektif
b. cekung
c. cembung
d. okuler
17. Mikroskop yang digunakan dengan satu mata untuk mengamati objek disebut mikroskop …
a. monokuler
b. binokuler
c. uniseluler
d. multiseluler
18. Berikut yang tidak diperlukan dalam membuat preparat basah adalah … .
a. kaca objek
b. kaca subjek
c. silet
d. pewarna
19. Untuk mengatur cahaya yang diperlukan pada mikroskop diperlukan bagian yang disebut …
a. kondensator
b. diafragma
c. lensa <
o:p>
d. cermin
20. Berikut yang bukan bagian dari mikroskop adalah … .
a. meja objek
b. revolver
c. tabung mikroskop
d. kondensator
21. Di bawah ini yang termasuk ke dalam data kualitatif adalah ….
a. jarak Bandung-Jakarta 120 km
b. panjang meja itu 2 m
c. mangga itu berbiji dua
d. jeruk itu rasanya asam
22. Berdasarkan sumber cahaya yang digunakan, mikroskop dibedakan menjadi ….
a. mikroskop cahaya dan mikroskop optik
b. miksroskop elektron dan mikroskop digital
c. mikroskop elektron dan mikroskop optik
d. mikroskop elektron dan mikroskop proton
23. Alat yang digunakan untuk mengukur keasaman zat adalah ….
a. atmometer
b. anemometer
c. termometer
d. pH-meter
24. Untuk memperoleh data mengenai tekstur kulit dan aroma buah mangga digunakan pasangan indera ….
a. indera penglihatan dan indera penciuman
b. indera peraba dan indera penciuman
c. indera pendengaran dan indera peraba
d. s
emua indera
25. Nama lain dari alat evaporimeter adalah ….
a. anemometer
b. atmometer
c. termometer
d. barometer
26. Bagian yang berfungsi untuk memfokuskan gambar pada mikroskop optik adalah ….
a. cermin
b. diafragma
c. kondensor
d. revolver
27. Diafragma memiliki fungsi sebagai ….
a. pemutar lensa objektif
b. mengatur banyaknya cahaya yang mengenai preparat
c. menggerakkan bagian optik
d. tempat preparat yang diamati
28. Peralatan di bawah ini yang tidak digunakan pada saat melakukan pembedahan adalah ….
a. pinset
b. gunting
c. jarum pentul
d. pisau dapur
29. Tujuan menggunakan larutan formalin ketika melakukan pembedahan adalah ….
a. menghilangkan aroma tidak sedap pada hewan yang dibedah
b. agar hewan yang dibedah tidak cepat membusuk
c. untuk melunakkan daging hewan sehingga lebih mudah dibedah
d. membunuh mikroorganisme pada alat bedah
30. Berikut ini adalah hal-hal yang harus dipersiapkan sebelum melakukan pengamatan lapangan, kecuali ….
a. memakai sepatu
b. membaca petunjuk praktikum
c. memakai jas laboratorium
d. membawa makanan dan minuman
31. Mikroskop monokuler sama dengan mikroskop ….
a. cahaya
b. binokuler
c. elektron
d. stereo
32. Mikroskop yang memiliki satu lensa objektif dan satu lensa okuler disebut mikroskop ….
a. stereo
b. binokuler
c. monokuler
d. elektron
33. Pada ruangan yang kurang terang sebaiknya menggunakan cermin ….
a. cekung
b. datar
c. cembung
d. ganda
34. Pada perbesaran tertentu bayangan yang masih belum jelas, untuk memperjelas bayangan digunakan….
a. cermin
b. pemutar kasar
c. pemutas halus
d. tubus
35. Untuk melihat objek lensa yang dilihat langsu
ng oleh mata adalah …
a. okuler
b. objektif
c. ganda
d. okuler dan objektif
LES PRIVAT DI RUMAH BIMBEL AQILA
|
|||||||
Telp/SMS/WhatApps 085641399383
Bimbel Aqila Course adalah Bimbel yang di-Mitrakan meliputi Modul Bimbel, Software Administrasi, SOP dan Aplikasi Mobile Learning. Download Proposal Lengkap Klik Disini
|