Ada beberapa alasan mengapa orang tua memasukkan anaknya ke dalam Bimbel antara lain :
- Untuk mempertahankan prestasi anaknya, tentu saja prestasi anak nya lumayan bagus atau siswa itu mendapatkan paling tidak rangking tiga. Disini tugas bimbingan belajar lumayan besar karena mempertahankan itu lebih sulit daripada mencapai.
- Menaikkan prestasi siswa di kelas sekolah, bimbingan belajar akan mendapatkan banyak siswa dengan alasan ini dan ini relatif lebih mudah daripada alasan nomor satu di atas karena dengan sedikit bantuan belajar dari tutor biasanya anak udah bisa menambah prestasi dengan lebih cepat. Akan tetapi ada kasus-kasus tertentu yang kadang membuat bimbingan belajar menjadi kewalahan, contoh kasus yang pernah kami alami di bimbingan belajar Aqila course adalah Kami mendapatkan siswa yang seharusnya mengikuti program ABK ( anak berkebutuhan khusus), hal ini kadang tidak terdeteksi dari awal. Bimbingan belajar akan menganggap semua siswa sama saja khususnya tutor akan menganggap semua siswa mempunyai kemampuan yang hampir sama cuma mereka belum mendapatkan pembelajaran yang lebih. Dalam selang waktu 1 sampai dengan 2 bulan masalah baru akan terlihat bahwa anak tersebut harus mendapatkan perlakuan yang berbeda.
Bimbingan belajar harus langsung memberikan konfirmasi dan mengkonsultasikan keadaan siswa tersebut kepada orang tuanya sehingga kondisi siswa mendapatkan perlakuan yang benar. - Alasan umum lainnya orang tua memasukkan anaknya ke bimbingan belajar adalah agar anak tersebut tidak hanya bermain-main saja di rumah dan mendapatkan perlakuan yang lebih bimbingan belajar yang pasti anak tersebut lebih terawasi. Hal ini biasanya dilakukan oleh orang tua yang bekerja dari pagi sampai sore, tugas mengantarkan anaknya ke bimbingan belajar adalah pembantu rumah tangga atau supir.
- Orang tua yang sudah tidak bisa menangani anak nya dalam hal karakter atau sifat-sifat yang kurang baik juga salah satu alasan memasukkan anaknya ke bimbingan belajar. Hal ini biasa terjadi saat orang tua terlalu banyak bekerja yang membutuhkan waktu dan lokasi yang berbeda-beda sehingga anak kadang kurang mendapatkan perhatian dari orang tua.
Apabila bimbingan belajar mendapatkan siswa seperti ini tutor berlaku atau berperan sebagai orang tua artinya tutor harus memberikan reward dan punishment layaknya orang tua mereka sendiri orang tua mereka sendiri.
Bimbingan belajar Aqila course adalah bimbingan belajar yang telah berdiri sejak tahun 2009 dan kami membuka peluang kerjasama di bidang bimbingan belajar dengan fasilitas modul bimbingan belajar, software administrasi, SOP, dan aplikasi belajar, Info lengkap dapat dilihat di http://aqilacourse.net/.
Kami juga membuka les privat di rumah untuk seluruh lokasi di Indonesia dimana sistem les privat ini konsumen dalam hal ini orang tua dan siswa dapat memilih tutornya secara bebas melalui website http://bimbelaqila.com/. Pembayaran les privat di rumah ini juga bisa dilakukan dengan transfer sehingga Anda tidak perlu beranjak dari rumah.
Kami juga memberikan fasilitas untuk mencetak dan mendownload materi belajar sebagai acuan saat bimbingan. Anda dapat mendownload materi belajar kami http://belajar.bimbelaqila.com/.
Bagi anda yang suka dengan aplikasi belajar dengan HP juga bisa mendownload aplikasi buatan kami sendiri, tersedia lebih dari 250 aplikasi yang bisa di download melalui Playstore. Daftar aplikasi kami dapat dibuka melalui http://promo.appaqila.web.id/.
Sekian artikel ini kami buat semoga bermanfaat, terima kasih.