Waktu yang Tepat Mendirikan Bimbel

Kapan sih waktu yang paling Tepat untuk mendirikan Bimbel, yang Pasti …. Pas punya Modal …. hehehe … betulkan …

Namun disini akan saya ceritakan pengalaman-pengalaman Mitra maupun cabang berdasarkan waktu Pendirian pertama kali (buka bimbel maksudnya) ….

Bulan Juni

Waktu yang paling Tepat memulai persiapan Pembukaan Bimbel karena lebih baik buka bimbel di Bulan Juli. Sebanyak apapun marketing Kita … dapat siswa tetep saja di Bulan Agustus, Selain ortu dan kehabisan Dana untuk Daftar Ulang, juga habis untuk beli sepatu, buku dan tas baru. Namun untuk Bimbel yang sudah berjalan … ada juga siswa yang sudah mulai daftar dan les di bulan Juli.

Bulan Juli 

Waktu yang Tepat untuk Buka Bimbel … Pasang Banner, sebar Brosur. pada Bulan ini siswa sudah mulai memilih dimana dia akan les, ortu juga sudah mulai mencari-cari, kira-kira anaknya mau di leskan dimana ? walaupun daftarnya nanti di bulan agustus maupun september, namun marketing di Bulan Juli merupakan tahap awal yang baik untuk memulai marketing jangka panjang …

Bulan Agustus

Masih termasuk bulan Baik dalam mendirikan Bimbel, Karena inilah waktu dimana siswa mulai mendaftar. Apa yang harus dilakukan, Pasang Banner, Sebar Brosur dan Marketing harus dilakukan lebih cepat, Penataan ruang bisa dilakukan di waktu senggang setelah melakukan marketing.

Kenapa saya mengatakan itu, hehehehe … Bimbel biasanya didirikan oleh satu orang atau dua orang saja dengan modal pas-pas-an, makanya harus pintar-pintar dalam mengatur strategi yang paling efisien dan mana yang harus di dahulukan.

Modal banyak juga tidak menentukan keberhasilan dari Bimbel baru karena inti dari Bimbel adalah Tekat yang Kuat.

Bulan September

Di bulan ini, siswa sudah ada yang mulai MID Setemester / UTS, ketika buka, akan ada beberapa siswa yang mendaftar dengan alasan untuk persiapan UTS tersebut. Bimbel baru perlu berhati-hati, Saya tidak menyarankan menerima siswa ketika UTS berlangsung, karena saat nilai siswa jelek, maka Bimbel yang disalahkan. lebih baik Bimbel dimulai setelah UTS.

Bulan Oktober

Sama halnya seperti Bulan September, cek tanggal UTS Siswa. Saat nanti dapat siswa, perlu agak cepat dalam memberikan materi dan dril soal-soal. karena sebentar lagi sudah mau UAS semester ganjil di awal bulan Desember.

bersambung ….

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

This blog is kept spam free by WP-SpamFree.